Ide usaha digital printing – Bulan Ramadhan memang penuh berkah. Tidak hanya berlimpah pahala, tapi juga berlimpah rejeki. Baik untuk pengusaha kue, fashion, atau perlengkapan ibadah, tapi juga untuk pengusaha lain.
Jika kamu merupakan pelaku usaha percetakan, simak beberapa ide usaha digital printing menjelang lebaran berikut ini. Tujuannya, supaya kamu bisa memaksimalkan penjualan di hari-hari terakhir Ramadhan.
Ide Usaha Digital Printing Menjelang Lebaran
Beberapa ide usaha digital printing di bawah ini bisa kamu contek agar bisa mendapatkan keuntungan yang besar sesaat sebelum lebaran.
Kartu Ucapan Lebaran
Salah satu tradisi yang selalu dilakukan banyak orang saat lebaran adalah mengirim kartu ucapan. Biasanya, kartu ucapan diberikan pada rekan kerja, relasi, hingga saudara yang jauh.
Baca Juga : Jasa Cetak Kartu Ucapan Ukuran Kartu Nama
Kartu lebaran kerap dilupakan atau bahkan dibuang setelah orang tersebut menerimanya. Namun, dengan desain yang unik dan eksklusif, tentu kartu lebaran akan lebih berkesan.
Kamu bisa membuat cetak kartu dengan layout landscape atau portrait sesuai dengan kebutuhan konsumen. Layout portrait cenderung konvensional dan hemat ruang. Sehingga bisa direkomendasikan untuk konsumen yang menginginkan proporsi kartu yang hemat ruang.
Cetak Sticker Lebaran
Tahukah kamu bahwa Cetak Sticker Untuk bingkisan lebaran merupakan hal yang bisa menjadikan kemasan atau bawaan yang kamu kasih menjadi lebih berkesan, banyak orang juga menjadikan Cetak Sticker Lebaran ini sebagai ladang usaha dalam theme Eid Harga Cetak sticker Tidaklah Mahal namun Cetak Sticker bisa menaikan usaha atau brandmu
baca juga : Jasa Cetak Sticker Di Jakarta
Cetak Amplop Lebaran
Saat lebaran, banyak orang tua yang memberikan amplop pada anak-anak. Agar tampak eksklusif, banyak juga yang memilih desain amplop custom. Nah, kamu bisa menawarkan beberapa desain dan material yang tampak lebih mewah.
Diantaranya bahan kertas yang lebih tebal dengan cetakan emboss maupun poly emas dan silver. Namun, jangan lupa untuk menyediakan pilihan lain seperti bahan jasmine, HVS, atau art paper.
Buat lah beberapa pilihan desain sehingga pelanggan bisa menyesuaikan dengan kebutuhan dan selera.
Packaging Kue Lebaran
Saat ini, semakin banyak pengusaha kue yang sadar akan pentingnya packaging. Nah, untuk itu, Anda bisa manfaatkan hal ini sebagai ide usaha digital printing menjelang lebaran.
Beberapa jenis packaging yang bisa kamu tawarkan adalah toples berkualitas bagus seperti kaca ditambah dengan stiker atau cetakan nama perusahaan pembuat kue. Jadi, nantinya, konsumen kue tersebut tidak perlu memindahkannya ke toples lain.
Selain itu, tawarkan juga packaging dalam bentuk kardus (box) dengan desain yang tidak biasa. Nah, kardus ini bisa kamu desain agar bisa menampung setidaknya 3 atau 4 jenis kue kering. Sehingga, lebih hemat dan efektif.
Baca Juga : Jasa Cetak Packaging Azagi Print
Logo dan Aksesoris Lebaran
Ide usaha digital printing menjelang lebaran yang tidak kalah potensial adalah berbagai jenis logo dan aksesoris lebaran. Biasanya, aksesoris dan logo lebaran dipesan oleh perusahaan atau lembaga yang akan memberikan THR pada karyawannya.
Logo dan aksesoris tersebut bisa berupa stiker maupun printing. Pastinya, THR yang diberikan pada orang tersebut akan lebih mudah diingat dan berkesan.
Banner Ucapan Selamat Lebaran
Saat lebaran, tentu berbagai macam organisasi, instansi pemerintah, perusahaan, hingga kelompok tertentu akan berlomba-lomba memberikan ucapan selamat lebaran dalam bentuk banner atau spanduk.
Nantinya, banner ini akan diletakkan di jalan-jalan, batas daerah, bahkan di antara pohon. Dengan menawarkan jasa banner ucapan selamat lebaran, tentunya, ide usaha digital printing-mu akan laris manis.
Pesan Berbagai Item Digital Printing Lebaran di Azagi Print
Kalau kamu ingin menjual berbagai macam ide usaha digital printing menjelang lebaran. Bisa juga bekerja sama dengan Azagi Print. Jadi, kamu tidak perlu pusing memikirkan ide desain berbagai item tersebut. Biar Azagi saja yang menanganinya.
Jika kamu tertarik untuk berbisnis dengan Azagi, silahkan hubungi segera admin kami atau whatsapp dan dapatkan berbagai keuntungannya!
#ide usaha digital printing #Cetak souvenir lebaran #cetak Packaging Kue lebaran #Cetak amplop lebaran